Tutorial Interaktif
1. Untuk mengerjakan Pretest, klik menu Pretest.
2. Perhatikan keterangan yang tersedia. Attempts allowed adalah jumlah kesempatan Anda mengerjakan soal, Quiz opened adalah waktu menu Pretest dibuka, Quiz closed adalah waktu menu Pretest ditutup, dan Time limit adalah
batas waktu mengerjakan soal.
3. Jika Anda sudah siap mengerjakan, klik Attempt quiz now.
4. Akan muncul pesan pop up yang menjelaskan batas waktu mengerjakan soal, klik Start attempt untuk memulai atau Cancel untuk membatalkan.
5. Di bagian atas kuis akan tersedia waktu hitungan mundur.
6. Di sebelah kanan kuis akan tersedia navigasi soal yang memudahkan Anda untuk berpindah ke soal tertentu.
7. Kerjakan semua soal yang tersedia.
8. Klik Clear my choice untuk menghapus jawaban Anda.
9. Jika Anda sudah menyelesaikan soal-soal di laman pertama, klik Next page untuk berpindah ke laman selanjutnya.
10. Jika ada soal yang terlewat atau belum di jawab, akan terlihat kosong atau tidak ditandai di navigasi. Klik untuk melihat dan menjawab soal.
11. Lanjutkan menjawab semua soal di laman kedua.
12. Jika semua soal sudah di jawab dan Anda ingin menyelesaikan kuis, klik Finish attempt ...
13. Pastikan status semua jawaban Anda sudah tersimpan. Jika masih ada yang belum tersimpan, klik nomor soal dan jawab soal terlebih dahulu.
14. Jika merasa waktu masih cukup dan Anda masih ingin mengubah beberapa jawaban, klik Return to attempt dan Anda akan kembali ke laman soal.
15. Jika sudah yakin dengan jawaban Anda, klik Submit all and finish.
16. Akan muncul pesan pop up yang mengingatkan Anda bahwa jika sudah di submit Anda tidak dapat mengubah jawaban lagi. Klik Submit all and finish untuk menyelesaikan kuis atau Cancel untuk kembali.
17. Setelah menyelesaikan kuis, akan muncul keterangan penyelesaian kuis yang terdiri atas waktu memulai kuis, status penyelesaian, waktu menyelesaikan, jangka waktu menyelesaikan, dan nilai Anda.
18. Di sebelah kanan terdapat status masing-masing soal, yang berwarna merah adalah soal yang salah, yang berwarna hijau adalah soal yang benar.
19. Berikut adalah contoh tampilan soal yang benar, terdapat lambang ceklis dan status soal benar di bagian bawahnya.
20. Berikut adalah contoh tampilan soal yang salah, terdapat lambang silang dan status soal salah di bagian bawahnya.